Skema Pendidikan New Normal Tangsel, Tahap Awal Masuk Sekolah Sehari Dalam Seminggu
by KiromMerdeka.com - Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan, mengaku telah menyiapkan model pembelajaran baru tatap muka di sekolah, selama masa kehidupan normal baru (new normal) Pandemi Covid-19.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangsel Taryono menerangkan, pola belajar dalam tatanan baru di masa Pandemi Covid-19 ini akan dimulai pada (13/7) mendatang. Kebijakan itu, berlaku untuk seluruh sekolah swasta dan negeri di Tangsel.
Dalam masa transisi kembali sekolah di masa Pandemi nanti, pihaknya menyiapkan aturan kembali belajar di sekolah selama dua minggu.
"Pada dua minggu pertama itu, siswa hanya akan belajar tatap muka di kelas hanya sehari dalam setiap minggunya," terang Kepala Disdik Tangsel, Taryono, Jumat (29/5).
Selanjutnya, untuk tahap berikutnya dilakukan selama empat minggu. Pada masa itu, setiap minggu siswa hanya belajar di sekolah hanya 2 hari pada setiap minggunya.
"Dan pada tahap berikutnya lagi, dilakukan selama 2 minggu dengan anak-anak belajar di sekolah 4 hari per minggu. Intinya pada masa transisi ini kita juga menerapkan ketat belajar di sekolah dengan mematuhi protokol kesehatan Covid-19. Sambil itu terus kita lakukan evaluasi," ungkapnya. [cob]