https://asset-a.grid.id/crop/0x0:0x0/700x465/photo/2020/01/30/2682155074.jpg
Manfaat jantung pisang untuk wanita.Tribun Bogor

5 Manfaat Jantung Pisang untuk Wanita, Termasuk Bisa Kurangi Perdarahan Menstruasi Lho!

by

Intisari-Onlime.com - Tahukah Anda bahwa semua bagian dari pohon pisang bisa bermanfaat untuk kesejayan kita?

Yang paling jelas di antaranya adalah buah dari pohon, yang kita makan hampir setiap hari.

Namun, beberapa bagian pohon lain juga mampu menawarkan banyak manfaat kesehatan.

Bunga pisang atau yang sering mereka disebut jantung pisang adalah bunga ungu yang berbentuk tetesan.

Fakta gizi jantung pisang

Jantung pisang kaya akan banyak nutrisi.

Bahkan, kaya akan vitamin E, magnesium, zat besi, fosfor, tembaga, kalsium, kalium, protein, serta serat.

Lihatlah di bawah nilai nutrisi bunga pisang yang berbeda:

- Vitamin E 1,07 miligram

- Magnesium 48,7 miligram

- Kalium 553,3 miligram

- Tembaga 13 miligram

- Besi 56,4 miligram

- Fosfor 73,3 miligram

- Kalsium 56 miligram

- Serat 5,7 gram

- Karbohidrat 9,9 gram

- Lemak 0,6 gram

- Kalori 51 Kkal

Manfaat jantung pisang untuk wanita

Berikut adalah beberapa manfaat jantung pisang untuk wanita

Bantu ibu menyusui

Jantung pisang mampu meningkatkan persediaan susu, yang membantu ibu baru menyusui bayi mereka

Membantu meningkatkan mood dan mengurangi kecemasan

Landungan magnesium bunga pisang sangat tinggi, sehingga membuatnya bermanfaat dalam mengurangi kecemasan dan meningkatkan mood.

Memiliki sumber vitamin dan mineral yang kaya

Ada banyak vitamin C, A dan E dalam bunga pisang.

Selain itu, juga mengandung serat dan kalium. Inilah yang membuatnya menjadi makanan yang sangat baik untuk kesehatan.

Mengurangi perdarahan menstruasi

Satu cangkir bunga pisang yang dimasak dapat membantu mengurangi perdarahan menstruasi.

Membantu mengurangi aktivitas radikal bebas

Bunga pisang bermanfaat dalam menangani radikal bebas di dalam tubuh.

Sifat antioksidan bunga bermanfaat dalam pencegahan berbagai kondisi, termasuk kanker.

Sungguh, pohon pisang adalah salah satu pohon terbaik yang kita miliki di planet ini.

Semua bagiannya bermanfaat bagi kita. (ktw)

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik diĀ https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari