https://gilabola.com/wp-content/uploads/2020/05/Inter-Ingin-Pertahankan-Ashley-Young-dan-Alexis-Sanchez.jpg

Inter Milan Konfirmasi Ingin Pertahankan Dua Pemain Pinjaman dari Man United

by

Gilabola.com – Raksasa Serie A, Inter Milan mengatakan bahwa mereka memiliki niat untuk mempertahankan dua pemain pinjaman mereka dari Manchester United, Ashley Young dan Alexis Sanchez.

Sulit mendapatkan tempat di Man United, baik Young maupun Sanchez akhirnya memang memilih berlabuh ke Inter meskipun dalam jangka waktu yang berbeda, karena striker asal Chili itu datang terlebih dahulu. Mantan pemain Barcelona dan Arsenal tersebut sebenarnya didatangkan I Nerazzurri sejak awal musim ini.

Sementara itu, Young sendiri baru pindah ke Inter pada bursa transfer bulan Januari kemarin. Situasi keduanya juga cukup berbeda, karena Sanchez agak jarang bermain karena memiliki permasalahan dengan cedera, sementara itu bek timnas Inggris tersebut bisa dibilang sering tampil dengan I Nerazzurri semenjak kedatangannya.

Meskipun berada dalam situasi yang berbeda tampaknya masa depan mereka bisa jadi akan serupa karena Inter berencana mempertahankan keduanya di Milano musim depan. Keputusan tersebut diungkapkan sendiri oleh direktur dari La Beneamata Piero Ausilio yang bahkan mengatakan opsi mengenai Young sudah mereka aktifkan, sedangkan Sanchez juga akan segera dipertahankan.

“Saya bisa mengatakan bahwa kami sudah mengaktifkan opsi kami untuk Young. Kami berencana mempertahankan semua pemain, termasuk Alexis Sanchez,” ungkap sang direktur kepada Sky Sport Italia.

Menurut Ausilio lagi, alasan Inter ingin mempertahankan Sanchez adalah karena sang pemain sebenarnya tampil cukup baik sebelum mengalami cedera. Keyakinan bahwa sang pemain akan bisa menemukan performanya jika terhindar dari problem fisik sepertinya menjadi perjudian yang akan diambil oleh I Nerazzurri terhadap penyerang berusia 31 tahun itu.

“Dia (Sanchez) sudah bermain cukup baik sebelum mengalami cedera, seperti penampilan yang dia perlihatkan melawan Barcelona dan Sampdoria. Dia mengingatkan saya pada musim terbaiknya saat di Udinese dan Arsenal.”

“Dia hanya kurang beruntung, tapi penundaan yang terjadi kini bisa menjadi kesempatan baginya untuk menunjukkan kualitasnya.”

Memang menarik untuk ditunggu apakah ucapan dari Ausilio akan benar terlaksana, terutama untuk Sanchez yang memiliki gaji sangat tinggi di United. Jika sang penyerang ogah menurunkan permintaan gajinya di Inter musim depan, tentu akan sulit bagi I Nerazzurri untuk mempertahankannya.