Gegara Ombak Tinggi, Sawah di Klungkung Dibanjiri Air Laut

by
https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2020/05/27/cd5c1484-68dc-4a70-9115-eda19ff1dbf0_169.jpeg?w=700&q=90
Lahan di Klungkung, Bali, dibanjiri air laut karena ada ombak banjir. (Angga Riza/detikcom)

Klungkung -

Ombak tinggi terjadi di pesisir Pantai Sidayu, Desa Takmung, Klungkung. Ombak itu menerjang hingga ke lahan pertanian milik warga.

"Ombak tinggi ini sebenarnya sejak pagi, tapi makin siang makin besar. Padahal kemarin kondisi ombak sangat landai," ujar warga Dusun Sidayu, Desa Takmung, Klungkung I Wayan Sudiarta, Rabu (27/5/2020).

Ombak tinggi terpantau mulai pasang pada siang tadi. Ombak tinggi mencapai 6 meter disertai angin kencang.

Akibat ombak tinggi, lahan pertanian warga terendam air laut. Petani waswas karena padi mereka baru berusia sekitar 1 bulan.

"Jika sudah terendam air laut, nanti padi itu akan menguning dan mati. Padahal padi petani di sini masih rata-rata berusia 1 bulan," ungkap Sudiarta.

Ombak besar juga menerjang pesisir Kusamba, Klungkung. Lahan penggaraman dan tempat penjemuran garam milik warga hancur diterjang ombak.

"Seperti inilah kondisinya sekarang. Lahan penggaraman semakin tergerus, tempat menjemur garam juga hancur kena ombak tinggi. Kalau pindah lagi, butuh biaya lagi,"ujar seorang petani garam Dewa Chandra saat dihubungi terpisah.

(aik/aik)