https://asset-a.grid.id/crop/0x0:0x0/700x465/photo/2019/06/20/2012994847.jpg
Pembalap tim Pramac Racing, Jack Miller saat beraksi pada MotoGP Catalunya 2019, Minggu (16/6/2019)twitter.com/pramacracing

Jack Miller Resmi Masuk, Ducati Tendang Dovizioso atau Petrucci?

by

BOLASPORT.COM - Ducati telah menjatuhkan pilihan kepada Jack Miller untuk mengisi satu tempat untuk tim pabrikan pada MotoGP musim 2021 mendatang.

Perjalanan Jack Miller bersama tim Pramac Racing di kelas utama MotoGP telah berakhir pada Senin (27/5/2020) setelah dia mendapatkan promosi naik ke tim pabrikan.

Miller akan menjadi salah satu pembalap pabrikan Ducati setelah menandatangani kontrak dengan durasi satu musim dengan opsi perpanjangan pada musim 2022.

Kabar soal Miller itu setidaknya membuat Ducati sedikit bernafas lega dan menemukan kepingan puzzle mereka setelah sempat pusing karena berbagai pilihan pembalap yang akan direkrut.

Baca Juga: Ide KTM Rekrut Andrea Dovizioso Kembali Terbuka, Meski Cuma Cadangan

Kemungkinan besar pembalap asal Australia itu akan menggantikan posisi Danilo Petrucci yang santer dirumorkan bakal pindah ke ajang World Superbike (WSBK) atau ke tim Aprilia.

Meski demikian, belum ada kabar pasti mengenai siapa yang akan menjadi rekan satu tim Miller, terlebih setelah Andrea Dovizioso juga terua dikaitkan dengan tim KTM.

Kondisi tersebut membuat Ducati berada dalam sebuah dilema yang harus mewajibkan mereka memilih antara Danilo Petrucci dan Andrea Dovizioso.

Situasi yang belum pasti di Ducati tidak menyurutkan Miller untuk mengungkapkan kegembiraannya.

Baca Juga: Masa Depan Suram, Danilo Petrucci di Antara Ducati WSBK dan Aprilia MotoGP

"Ini adalah kehormatan bagi saya untuk melanjutkan karier di MotoGP dengan bergabung dengan pabrikan Ducati," kata Jack Miller, dilansir BolaSport.com dari laman resmi MotoGP.

"Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua manajemen Ducati yang telah mempercayai saya dengan memberi kesempatan yang luar biasa ini," ucap pembalap berjulukan Jackass itu.

Jack Miller naik ke kelas MotoGP pada musim 2015 bersama tim LCR Honda.

Pada musim berikutnya, Miller berhasil meraih kemenangan bersama tim Marc VDS.

Kemenangan semata wayang pembalap berusia 25 tahun itu diraih usai tampil gemilang pada seri MotoGP Belanda 2016 yang berlangsung di Sirkuit Assen.

Pada 2018, Miller memutuskan hengkang dari Marc VDS dan bergabung ke tim satelit Ducati, Pramac Racing.

Selama di sana, Miller berhasil membukukan lima podium.

Jack Miller merupakan orang Australia ketiga yang bergabung bersama Ducati setelah Troy Bayliss dan sang legenda, Casey Stoner.

Baca Juga: Manajer Pramac Jawab Isu Kepindahan Jack Miller ke Ducati pada MotoGP 2021