https://cdns.klimg.com/bola.net/library/upload/21/2019/07/valentino-rossi_452c043.jpg
Fabio Quartararo, Valentino Rossi, Maverick Vinales, dan Franco Morbidelli © Yamaha/SRT

Valentino Rossi Tertantang Lawan Tiga Rider Muda Yamaha

by

Bola.net - Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, mengaku bertekad kembali bertarung di papan atas meski musim balap MotoGP 2020 dipastikan bakal berjalan singkat akibat adanya pandemi virus corona (Covid-19). Kepada MotoGP.com, The Doctor pun ingin bangkit dari keterpurukan tahun lalu.

Pada 2019, Rossi diketahui hanya dua kali naik podium, dan hanya mengakhiri musim di peringkat 7. Selain itu, ia belum menang lagi sejak MotoGP Belanda 2017. Ia yakin ia harus keluar dari kesulitan ini, dan pebalap berusia 41 tahun itu kini merasa optimistis berkat adanya perombakan teknis di dalam Yamaha.

"Pada paruh kedua musim lalu, hasil saya tak sesuai harapan. Kami harus lebih kuat dan cepat. Kami tak kompetitif dan kehilangan rasa nyaman di atas motor. Tapi dengan beberapa orang baru di garasi dan lainnya, kami harus coba menemukan cara untuk kembali ke depan dan kembali kompetitif. Inilah target saya," ujarnya.