https://awsimages.detik.net.id/visual/2019/04/10/3cf6d95c-1a15-4635-865c-ff6265d5bfb6_169.jpeg?w=715&q=90
Foto: Acara Musrembang di Balai Kota Jakarta. (Dok.Kemenko)

Anies: Mal akan Buka 5 Juni Itu Imajinasi dan Fiksi!

by

Jakarta, CNBC Indonesia - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan belum ada keputusan soal aturan mengenai berakhirnya masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di DKI Jakarta. Sehingga belum ada keputusan soal beroperasinya kembali mal di DKI Jakarta.

"Jadi kalau saat ini ada yang mengatakan bahwa mal akan buka tanggal 5, mal akan buka tanggal 7, itu imajinasi, itu fiksi. Karena belum ada aturan mana pun yang mengatakan PSBB diakhiri," kata Anies dikutip dari detikcom, Rabu (27/5).

Ia sebelumnya menyatakan PSBB bisa jadi diakhiri, tetapi bisa juga diperpanjang. Berakhir atau tidaknya penerapan PSBB tergantung pantauan terhadap aktivitas masyarakat.

"Dan saya selalu mengatakan PSBB ini bisa PSBB penghabisan, tapi bisa juga diperpanjang, tergantung pantauan atas kegiatan masyarakat selama dua minggu ini," ucap Anies.

Anies menambahkan keputusan PSSB diakhiri atau diperpanjang akan diambil pekan depan, setelah semua data yang dibutuhkan Pemprov DKI Jakarta untuk menganalisis masuk. "(Keputusan soal PSBB) awal pekan depan, setelah semua data masuk," katanya.

Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DKI Jakarta Ellen Hidayat sebelumnya sempat memberikan pernyataan bahwa mal di Jakarta beroperasi pada 5 Juni 2020. Pernyataan Ellen berdasarkan masa PSBB di DKI Jakarta pada 4 Juni 2020.

"Tanggal 5 Juni kita buka. Kalau sampai dengan 4 Juni. Artinya mal boleh buka tanggal 5 Juni," kata Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APBBI) DKI Jakarta Ellen Hidayat kepada CNBC Indonesia.

Menurut APPBI rencananya mal di DKI Jakarta akan dibuka secara bertahap pada 5-8 Juni 2020. Untuk daftarnya bisa klik di sini.

[Gambas:Video CNBC]

(hoi/hoi)