https://beritajatim.com/wp-content/uploads/2020/05/sampang2.jpg

Posko Covid-19 di Sampang Rusak Diterjang Angin Kencang

by

Sampang (beritajatim.com) – Sarana pos pencegahan Covid-19 berupa tenda milik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan dapur umum yang berada di jembatan timbang Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, roboh dan rusak diterjang angin kencang disertai dengan hujan deras.

Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Covid-19, Djuwardi membenarkan peristiwa tersebut. Namun, semua personel dan petugas dalam kondisi selamat.

“Untuk memulihkan pelayanan posko, kita akan segera memperbaiki tenda yang roboh, agar tidak menggangu aktifitas dalam rangka antisipasi penyebaran pandemi Covid,” kata Djuwardi, Rabu (27/5/2020).

Beruntung, tenda chek point, serta tenda Dinas Perhubungan (Dishub) masih selamat dan bisa digunakan untuk mengecek semua pengendara yang masuk ke kota Sampang.

“Dapur umum akan kita perbaiki secepatnya karena merupakan tempat untuk memasak makanan bagi petugas,” tandasnya.[sar/ted]