https://gilabola.com/wp-content/uploads/2020/05/Arsenal-Sedang-Dipusingkan-Dengan-Henrikh-Mkhitaryan.jpg

Arsenal Sedang Dipusingkan Dengan Henrikh Mkhitaryan

by

Gilabola.com – Salah satu kontestan Liga Inggris, Arsenal dikabarkan mau tidak mau harus memperpanjang kontrak Henrikh Mkhitaryan pada musim panas ini.

Seperti diketahui, The Gunners meminjamkan sang pemain ke AS Roma pada September 2019 lalu. Bermain untuk klub asal Italia terebut, mantan pemain Manchester United itu bisa dibilang mulai menunjukkan penampilan terbaiknya.

Di mana Henrikh Mkhitaryan benar-benar mejadi pilihan utama pelatih Paulo Fonseca. Akan tetapi, dalam perjanjian peminjaman bahwa ia tak wajib dibeli oleh Serigala Roma ketika masa kerjanya sudah berakhir di musim panas ini.

Sejatinya Arsenal selaku pemilik sang pemain bersedia untuk mendengarkan tawaran yang masuk. Hal ini dikarenakan pemain bola berusia 31 tahun itu benar-benar tidak mempunyai masa depan di Emirates Stadium. Di mana, ia bukan menjadi rencana Mikel Arteta untuk mengarungi kompetisi musim depan.

Tapi menurut laporan Daily Star, sayangnya klub asal London Utara saat ini belum menemukan kata sepakat yang tepat dengan AS Roma. Justru, mereka telah menawarkan untuk meminjamnya lagi dengan kewajiban pada bulan Juni 2021 mendatang mereka akan membeli dengan biaya yang telah ditentukan.

Namun, dengan adanya tawaran itu lantas membuat kubu Arsenal harus memperpanjang kontraknya lagi saat ini, yang mana akan segera berakhir pada bulan Juni 2020.

Henrikh Mkhitaryan sendiri bersama klub pinjamannya musim ini telah memainkan 13 pertandingan di liga domestik dengan mencetak 6 gol, memberikan 3 assist dan mendapatkan 2 kartu kuning. Di Liga Europa sendiri ia tampil 4 laga dengan memberikan 1 assist.

Sedangkan pemain asal Armenia yang pernah membela Borussia Dortmund itu, sebelum menjalani masa pinjaman hanya memainkan 3 pertandingan saja untuk Arsenal di musim 2019/2020.