Ini Tips Dapatkan Harga Tiket Murah dengan Proses yang Mudah
by syariful alamKBRN, Jakarta : Liburan itu wajib, setuju? Mungkin banyak yang setuju dengan pernyataan tersebut. Sayangnya, kondisi budget yang menipis selalu menjadi alasan utama mengapa perjalanan liburan selalu ditunda bahkan sulit masuk daftar perencanaan pada akhir bulan.
Terlebih saat dibayang-bayangi oleh harga tiket pesawat hingga hotel yang belakangan terus meningkat, pastinya keinginan berlibur akan pupus. Namun harap tenang, karena ingat ada banyak jalan menuju Roma. Caranya ialah dengan menggunakan cek tiket di pegi-pegi dan memanfaatkan deretan promonya.
Khusus untuk Anda yang telah menyusun perencanaan liburan, maka coba baca ulasan informasi berikut dengan seksama. Pastikan Anda memahaminya dengan baik untuk mewujudkan perjalanan liburan paling mengesankan bersama Pegipegi. Diterima rilis, Jumat (14/2/2020).
Kesempatan Terbang Setengah Harga
Mungkin cukup berat membayar harga tiket penuh yang harganya mahal. Bersama Pegipegi Anda akan mendapatkan kesempatan terbang dengan membayar setengah harga tiket saja. Ini merupakan salah satu promo yang bisa Anda dapatkan dengan mengandalkan agent travel online ini. Pegipegi menyediakan promo travel week, di mana para pemesan tiket bisa menikmati diskon tiket pesawat hingga 50 persen dengan maksimal Rp 500 ribu. Kesempatan ini hanya diberikan kepada pelanggan yang masuk dalam 100 transaksi pertama setiap hari.
Menariknya lagi, diskon ini juga berlaku tanpa adanya transaksi minimum dan diberikan untuk semua maskapai penerbangan dengan rute domestik favorit. Tidak hanya promo tiket pesawat, Anda juga berkesempatan mendapatkan promo diskon hotel sebesar Rp500 ribu lho. Promo ini bisa Anda manfaatkan untuk menginap gratis di beberapa kota pilihan, baik di dalam negeri maupun di luar negeri.
Diskon hotel pun berlaku tanpa adanya transaksi minimum dan dikhususkan untuk 200 pelanggan pertama yang melakukan pemesanan. Namun ingat, pastikan Anda mengetahui dan memeriksa terlebih dahulu jadwal promo ini diberikan ya. Pada 2019, promo yang sama disediakan saat memasuki akhir bulan Maret dan hanya pada jam tertentu saja.
Promo Travel Week (BTW) Ekstra
Kesempatan liburan murah bersama Pegipegi tentu saja tidak boleh dilewatkan. Agen travel online terbaik ini juga menyediakan BTW Ekstra untuk memudahkan perjalanan luar kota hingga luar negeri. Khusus untuk promo BTW Ekstra, Anda bisa menikmati diskon hingga Rp300 ribu untuk penerbangan rute domestik dan internasional.
Menarinya lagi, jika Anda ingin menikmati staycation ataupun liburan, Anda juga bisa menggunakan diskon hotel domestik dan internasional lho. Setidaknya sekitar 18 persen diskon akan diberikan untuk menginap di kota pilihan. Tidak perlu takut kehabisan promo, karena Pegipegi hadir menawarkan banyak promo menarik.
Cara Online Check-in Penerbangan di Pegipegi
Jika sudah tahu apa saja promo dari Pegipegi, maka Anda juga wajib mengetahui bagaimana mudahnya memesan tiket penerbangan di sini. Sebagai agen travel terbaik, Pegipegi juga memiliki fitur terbang yaitu online check in. Proses check-in merupakan sebuah tahapan yang wajib dilalui di bandara nanti, di mana data para penumpang dalam tiket dan manifest akan dicocokkan sebelum maskapai mengeluarkan boarding pass untuk masuk kabin pesawat.
Mungkin untuk beberapa orang hal ini terasa biasanya saja, namun tidak dengan yang lainnya.
Proses check-in kerap membuat jengkel penumpang karena membutuhkan waktu yang cukup dan menjadi bumerang untuk Anda yang suka ke bandara terlambat. Dengan fitur online check-in, Anda bisa mempersingkat waktu karena semuanya bisa dilakukan secara online mengandalkan aplikasi Pegipegi di smartphone kesayangan. Fitur ini baru bisa digunakan setelah Anda memperoleh e-tiket dari maskapai bersangkutan. Caranya pun juga cukup mudah, yaitu:
- Masuk pada menu ‘pesanan’.
- Pilih menu penerbangan yang ingin dilakukan online check-in.
- Di menu e-tiket, Anda harus klik rute penerbangan yang ingin diambil.
- Kemudian masuk ke menu Atur Penerbangan dan segera pilih online check-in.
- Nantinya akan muncul informasi jika Bapak/Ibu akan dialihkan ke sebuah web resmi maskapai tertentu dan klik Lanjut.
- Setelahnya, Anda akan dialihkan ke website maskapai bersangkutan.
- Silahkan Anda masukkan semua data secara lengkap dan ikuti ketentuan dari masing-masing maskapai penerbangan.
Sangat mudah bukan prosesnya? Kini liburan bisa dilakukan dengan leluasa, cukup andalkan promo tiket penerbangan dan hotel. Dan jangan lupakan untuk mengakses cara online check-in agar perjalanan liburan semakin mudah dan bebas ribet. (Rel)