Marak Virus Corona, Target Wisatawan Asing untuk Formula E Diturunkan
by MerdekaMerdeka.com - Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, Cucu Ahmad Kurnia menuturkan, target kunjungan wisatawan asing untuk penyelenggaraan balap mobil listrik atau Formula E diturunkan. Penyebabnya, maraknya penyebaran virus corona.
"Ini masih (merebak) virus corona, jadi kami paling mengandalkan market dalam negeri, market domestik juga besar," kata Cucu saat dihubungi, Jumat (14/2).
Dia menjelaskan jumlah wisatawan asal China paling tinggi bila dibandingkan dengan negara lainnya. Saat ini penerbangan ke China dihentikan oleh pemerintah pusat.
Cucu menargetkan perhelatan yang diselenggarakan pada 6 Juni 2020 itu bisa mendatangkan 50.000 wisatawan.
Sementara itu, Cucu juga menyebut Jakarta Travel Fair juga akan dilakukan untuk mempromosikan adanya Formula E.
"Hitung-hitungannya sekitar 10.000 (untuk turis asing). Kalau demamnya seperti ini, ya kami geser ke angka 5.000-an," ucapnya.
Balap mobil listrik atau Formula E akan digelar pada 6 Juni 2020. Penyelenggaraan ini akan dilakukan hingga lima tahun ke depan di Jakarta.
Rencananya, rute Formula E ini melewati kawasan Monumen Nasional (Monas) dan Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.
Reporter: Ika Defianti
Sumber: Liputan6.com [noe]