https://asset-a.grid.id/crop/0x0:0x0/700x465/photo/2018/04/12/2846678458.jpg
Nellie Bly, wanita pertama yang keliling dunia dalam waktu 72 hari

Pernah Menyamar Jadi Orang Gila yang Tinggal di Rumah Sakit Jiwa, Siapa Sangka Wanita Ini Jadi Pengusaha Sukses Sebelum Usia 40 Tahun

by

Intisari-Online.com - Ada seorang wanita muda yang berhasil keliling dunia bahkan jauh sebelum tren wisata dan travel menjadi gaya hidup generasi milenial.

Dia adalah seorang jurnalis investigasi pertama bernama Elizabeth Jane Cochran dengan nama samaran Nellie Bly.

Nellie bahkan melakukan perjalanan keliling dunia ini hanya selama 72 hari dan dia sendirian saja, tanpa mengajak siapapun.

Bagaimana Nellie melakukannya?

 

Semua berawal dari kecintaan dan kegilaannya dalam melakukan reportase.

Awalnya Nellie hanya berniat untuk mengirim artikel jawaban atas sebuah artikel yang tayang di Pittsburgh Dispacth dan editornya malah menawari Nellie pekerjaan sebagai reporter.

Dia menulis artikel-artikel investigasi dan reportase yang tajam sebelum akhirnya dipaksa untuk mengisi kolom berita-berita wanita.

Merasa tak nyaman, Nellie lantas pindah ke New York dan bekerja di surat kabar milik Joseph Pulitzer, New York World.

Penulis:Tatik Ariyani
Editor:Tatik Ariyani