https://cdns.klimg.com/bola.net/library/upload/21/2020/02/atalanta-roma_a0835bc.jpg
Serie A, Atalanta vs AS Roma © Bola.net

Data dan Fakta Serie A: Atalanta vs AS Roma

by

Bola.net - Peringkat 4 Atalanta akan menjamu peringkat 5 AS Roma pada pekan ke-24 Serie A 2019/20, Minggu (16/2/2020). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Gewiss Stadium ini.

Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, pada pekan ke-5, Atalanta menang 2-0 di kandang Roma melalui gol-gol Duvan Zapata menit 70 dan Marten de Roon menit 90.

Dalam laga kandangnya melawan Roma di Serie A musim lalu, Atalanta meraih hasil imbang 3-3. Tertinggal oleh gol-gol Edin Dzeko (3', 33') dan Stephan El Shaarawy (40'), Atalanta menyamakan skor melalui Timothy Castagne (44'), Rafael Toloi (59'), dan Duvan Zapata (71').

Atalanta cuma kalah 1 kali dalam 10 laga terakhirnya melawan Roma di Serie A (M4 S5 K1), yakni dengan skor 0-1 oleh gol tunggal Aleksandar Kolarov di kandang sendiri pada musim 2017/18.

Scroll terus ke bawah untuk statistik yang lebih lengkap.