https://asset-a.grid.id/crop/0x0:0x0/700x465/photo/2020/01/11/3073289143.jpeg
Ekspresi Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu usai gagal ke final Malaysia Masters 2020BADMINTON INDONESIA

Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Greysia/Apriyani Kalah, Indonesia Tertinggal 0-2

by

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, belum berhasil menyumbang poin untuk Indonesia pada perempat final Kejuaraan Beregu Asia 2020 melawan Jepang.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu kalah dari Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, 19-21, 15-21 di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, Jumat (14/2/2020).

Melalui kekalahan ini, Greysia Polii/Apriyani Rahayu tertinggal 2-8 dalam rekor pertemuan dengan Fukushima Hirota dan kedudukan sementara Indonesia, 0-2 dari Jepang.

Jalannya pertandingan

Greysia/Apriyani mengawali gim pertama dengan keunggulan 4-2.

Fukushima/Hirota mendekat 3-4, tetapi Greysia/Apriyani berhasil mempertahankan keunggulan 8-3 setelah mencetak empat poin beruntun.

Fukushima/Hirota mengejar ketinggalan 4-8.

Greysia/Apriyani selanjutnya menjauh 10-7 dan mengamankan interval 11-7.

Selepas jeda interval, Greysia/Apriyani membuka jarak 12-7.

Fukushima/Hirota berusaha mengejar ketinggalan 9-12 hingga mendekat 13-14.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Gregoria Tumbang, Indonesia Tertinggal

Greysia/Apriyani menjauh 15-13.

Fukushima/Hirota menipiskan jarak 15-16 dan menyamakan kedudukan 16-16.

Fukushima/Hirota selanjutnya berbalik memimpin 17-16.

Namun, Greysia/Apriyani mencatat skor imbang 17-17.

Kedua pasang pemain selanjutnya terlibat aksi bergantian mencetak poin hingga skor 18-18.

Fukushima/Hirota mencetak game point, 20-18.

Greysia/Apriyani mendekat 19-20, tetapi Fukushima/Hirota menutup gim ini dengan kemenangan.

Pada gim kedua, Fukushima/Hirota memulai dengan memimpin 4-2.

Greysia/Apriyani selanjutnya mengejar ketinggalan 6-8 dan unggul tipis pada interval 11-10.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Tim Putra Indonesia Akan Hadapi Filipina

Setelah interval, Fukushima/Hirota berhasil memimpin 15-13.

Greysia/Apriyani menipiskan selisih skor 14-15, tetapi Fukushima/Hirota menjauh 16-14.

Greysia/Apriyani mendekat 15-16, tetapi kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah Fukushima/Hirota menyentuh match point dan memastikan kemenangan setelah bertarung selama 53 menit.

https://scontent-lht6-1.cdninstagram.com/v/t51.2885-15/e35/p1080x1080/84211220_476184706621129_7695975992311962711_n.jpg?_nc_ht=scontent-lht6-1.cdninstagram.com&_nc_cat=1&_nc_ohc=rACCREWMOgIAX-rBaKh&oh=3f84237cc471018c968a16b61e4edb53&oe=5EFDD002
https://scontent-lht6-1.cdninstagram.com/v/t51.2885-15/e35/p1080x1080/83500271_485755625642547_3641150344747619817_n.jpg?_nc_ht=scontent-lht6-1.cdninstagram.com&_nc_cat=103&_nc_ohc=EC-ZlIXUx_UAX__F9Bt&oh=21d894484e9bc8f3b3b5198707972404&oe=5EE091DF
Hasil Piala Gubernur Jatim 2020⁣ ⁣ Persija berhasil kalahkan Sabah FA dengan skor 2-0, sedangkan Arema FC pecundangi Persela dengan keunggulan 3-1.⁣ ⁣ #pialagubernurjatim2020 #persija #sabahfa #aremafc #persela #bolasportcom #bolastylo #sportfeat #superballid #gridnetwork