Mengapa Pejabat PBB Tidak Lagi Gunakan Aplikasi WhatsApp?

by
https://cdns.klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2020/01/31/1144485/670x335/mengapa-pejabat-pbb-tidak-lagi-gunakan-aplikasi-whatsapp.jpg
Ilustrasi WhatsApp. ©2019 GadgetsNow

Merdeka.com - WhatsApp tak bisa dimungkiri adalah aplikasi perpesanan paling populer di dunia.

Namun ternyata masih ada pengguna smartphone yang tidak memakainya, salah satunya adalah anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Dikutip dari Daily Mail via Tekno Liputan6.com, keputusan ini diambil setelah salah satu ahli PBB menyebut Arab Saudi menggunakan aplikasi chatting itu meretas smartphone CEO Amazon, Jeff Bezos.

Menurut seorang ahli di PPB, informasi yang diperoleh mengarah pada campur tangan pangeran Arab Saudi, Mohammed bin Salam, pada serangan siber ke bos Amazon tersebut pada 2018. Karenanya, sejak 2019, PBB tidak menggunakan WhatsApp untuk berkomunikasi.

"Pejabat PPB sudah diminta untuk tidak menggunakan WhatsApp, sebab aplikasi itu dianggap tidak didukung mekanisme keamanan yang cukup," tutur juru bicara PBB Farhan Haq saat ditanya kemungkinan Sekretaris Jendral PPB, Antonio Guterres, berkomunikasi dengan pimpinan negara lain via WhatApp.

1 dari 1 halaman

Meski disebut sudah tidak lagi digunakan pejabat PPB, WhatsApp mengatakan aplikasinya sudah didukung sistem keamanan mumpuni untuk melindungi lebih dari 1,5 miliar pengguna.

"Teknologi enkripsi yang kami kembangkan bersama Signal sangat diapresiasi ahli keamanan dan tetap menjadi teknologi terbaik yang tersedia untuk orang-orang di seluruh," tutur Direktur Komunikasi Carl Woog.

Perlu diketahui, peretasan smartphone Jeff Bezos ini diketahui terjadi pada 2018.

Peretasan ini terjadi setelah Bezos menerima pesan WhatsApp yang ternyata dikirim dari akun pribadi putra mahkota Arab Saudi.

Sumber: Liputan6.com
Reporter: Agustinus Mario Damar [idc]

Baca juga:
WhatsApp Segera Berhenti Beroperasi di OS Lawas, Ini Deretan Perangkatnya!
Facebook Salahkan Apple Dalam Kasus Peretasan Ponsel Jeff Bezos
Dark Mode WhatsApp di Android Mulai Bergulir Untuk Pengguna Beta
WhatsApp Jadi Aplikasi Non-Google Kedua yang Tembus 5 Miliar Instal
Facebook Putuskan Batal Terapkan Iklan di WhatsApp
Hati-Hati, Ini 4 Jenis Aplikasi Yang Kuras Baterai Smartphone Anda!
Popularitas TikTok Pepet WhatsApp