Pria Paruh Baya Tewas Ditabrak Kereta Api di Tebing Tinggi

by
https://cdns.klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2020/01/31/1144369/670x335/pria-paruh-baya-tewas-ditabrak-kereta-api-di-tebing-tinggi.jpg
Ilustrasi mayat. ©shutterstock.com

Merdeka.com - Seorang pria setengah baya ditemukan tewas di rel kereta api dekat perlintasan Jalan HM Yamin, Kota Tebing Tinggi, Sumut, Jumat (31/1) pagi. Dia diduga ditabrak kereta api.

Korban meninggal dunia diidentifikasi sebagai Syahril Nasution (52), warga Desa Pelanggiran, Laut Tador, Batubara, Sumut.

"Jenazah korban ditemukan warga sekitar pukul 06.30 Wib," kata Kasat Reskrim Polres Tebing Tinggi, AKP Ramadhani.

Berdasarkan keterangan saksi, korban tertabrak kereta api saat dinihari. Warga mengenali Syahril dan menghubungi adiknya Irawan Nasution (47), Islam, warga Bandar Sakti, Bajenis, Tebing Tinggi.

Laporan itu kemudian diteruskan ke kepolisian. Tim Inafis, piket fungsi Polres Tebing Tinggi beserta piket SPKT langsung meluncur ke lokasi kejadian.

Setelah melakukan olah TKP, petugas mengevakuasi jasad Syahril Ke RSUD Kumpulan Pane, Tebing Tinggi. "Jasadnya diperiksa lebih lanjut oleh tim medis. Proses penyelidikan ditangani Polsek Rambutan," jelas Ramadhani. [noe]