Harun Masih Belum di Temukan, KPK: Tidak Ada Kendala

by
http://imgcdn.rri.co.id/thumbs/berita_779616_800x600_IMG-20200127-WA0088.jpg
Harun Masih Belum di Temukan, KPK: Tidak Ada Kendala

KBRN, Jakarta : Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengaku tidak menemukan kendala meskipun hingga saat ini belum juga menemukan Harun Masiku, mantan calon legislatif PDI Perjuangan (PDIP) yang menjadi tersangka kasus dugaan korupsi penetapan pergantian antar waktu (PAW) anggota DPR 2019-2024.

Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK, Ali Fikri mengatakan KPK terus bekerja seperti biasa untuk menangkap Harun.

"Tidak ada kendala, kita jalan bersama kepolisian juga di daerah mencari yang bersangkutan karena belum menemukan. Sampai hari ini belum, bukan berarti tidak, ya," kata Ali kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Jumat (31/01/2020).

Ali menambahkan berbagai cara ditempuh penyidik Kpk untuk bisa menangkap Harun Masiku dan membawanya ke Gedung Merah Putih KPK. Meski begitu, Ali tidak mengungkapkan detail strategi yang dilakukan oleh penyidik.

"Tentunya berbagai cara dicari. Selama ini kita juga, teknologi dan strategi, berbagai cara. Tapi teknik strategi itu tidak bisa disampaikan karena ini bagian dari cara kami untuk mencari dan menangkap," ungkap Ali.

Ali juga mengatakan, KPK juga terbuka terhadap berbagai informasi yang masuk terkait keberadaan Harun Masiku. Ali meyakini informasi tersebut bakal ditindaklanjuti.

"Tetapi, bahwa kami berbagai cara dilakukan bekerja sama dengan APH [Aparat Penegak Hukum] lain, mengandalkan informasi dari teman-teman, dari masyarakat kami tunggu," ucap Ali.

Sementara itu, Ketua KPK Firli Bahuri menyatakan pihaknya tak perlu menetapkan tenggat waktu untuk menangkap tersangka Harun Masiku.

Firli menjelaskan menangkap tersangka bukan sesuatu yang gampang. Ia mengumpamakan menangkap tersangka seperti mencari jarum dalam sekam.