Underpass Terpanjang RI di Kulon Progo Raih Rekor MURI

by
https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2020/01/31/2ef92f4e-f75d-4c98-b317-29ff9ec88728_169.jpeg?w=700&q=80
Foto: Dok. PT Wijaya Karya (Persero) Tbk

Jakarta -

Underpass Yogyakarta International Airport (YIA) di Kulon Progo mendapatkan sertifikat rekor dari Museum Rekor Dunia-Indonesia (MURI). MURI mengganjar penghargaan lantaran terowongan ini merupakan terpanjang di Indonesia.

Sertifikat Rekor MURI tersebut diserahkan Direktur Eksekutif MURI Osmar Semesta Susilo kepada Dirut PT Wijaya Karya Tumiyana, di sela-sela peresmian underpass sepanjang 1,3 kilometer itu oleh Presiden Jokowi.

"Bapak Presiden yang kami hormati, mohon berkenan bapak sejenak. Karena ini terpanjang di Indonesia, dari MURI Indonesia akan menyerahkan sertifikatnya kepada Direksi PT Wijaya Karya," ujar Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, di sela prosesi peresmian, Jumat (31/1/2020).

Setelahnya dilakukan penyerahan sertifikat rekor MURI. Penyerahan tersebut tidak hanya disaksikan Presiden Jokowi dan Basuki, namun juga sejumlah pejabat yang turut mendampingi Jokowi.

Di antaranya ada Menhub Budi Karya Sumadi, Mensesneg Pratikno, Menparekraf Wishnutama Kusubandio, dan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X.

Dalam paparannya, Basuki menjelaskan Underpass YIA Kulon Progo merupakan terowongan bawah tanah terpanjang di Indonesia. Underpass ini memiliki panjang 1,3 kilometer dengan lebar 7,25 meter.

"Ini merupakan terowongan atau underpass terpanjang di Indonesia, dan kami lengkapi juga (dengan) selain yang biasanya ada, dengan suara peringatan (suara) untuk tetap berhati-hati, nyalakan lampu dan kecepatan 40 Km/jam," tuturnya.

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2020/01/29/27dbb322-3bea-41fa-9064-ff5626e25d0d.jpeg?a=1

Simak Video "Jokowi Resmikan Underpass Terpanjang se-Indonesia"
[Gambas:Video 20detik]
(ush/hns)