Nyaris 10 Ribu Orang Terinfeksi Virus Corona di 20 Negara!

by

Nyaris 10 Ribu Orang Terinfeksi Virus Corona di 20 Negara!

Novi Christiastuti - detikNews Jumat, 31 Jan 2020 09:46 WIB 0 komentar SHARE URL telah disalin

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2020/01/27/93098837-0dcb-4eef-9215-036a0491e4b4_169.jpeg?w=700&q=90
Seorang petugas medis yang membantu menangani wabah virus corona (Chinatopix via AP)

Beijing -

Wabah virus corona semakin merajalela. Nyaris 10 ribu orang di sebanyak 20 negara, termasuk China, terkonfirmasi positif virus corona.

Seperti dilansir Channel News Asia dan televisi nasional China Global Television Network (CGTN), Jumat (31/1/2020), Komisi Kesehatan Nasional China mengonfirmasi adanya nyaris 2 ribu kasus baru di wilayahnya.

Dengan demikian, sejauh ini total 9.692 kasus virus corona terkonfirmasi di daratan utama China. Dari jumlah tersebut, sebanyak 5.806 kasus virus corona ada di wilayah Provinsi Hubei, yang menjadi pusat wabah virus corona. Data tersebut tercatat hingga Kamis (30/1) tengah malam waktu setempat.

Baca juga: Korban Jiwa Akibat Virus Corona di China Melonjak Jadi 213

Jumlah tersebut belum termasuk kasus virus corona yang terkonfirmasi di Hong Kong, 15 kasus dan Macau, 7 kasus, yang berstatus Wilayah Administrasi Khusus, serta Taiwan dengan 9 kasus.

Wabah virus corona diketahui telah menyebar ke sedikitnya 19 negara, termasuk Amerika Serikat (AS). Sejauh ini total 101 kasus virus corona terkonfirmasi di luar China.

Jika ditotal semuanya, maka sejauh ini sudah ada 9.824 kasus virus corona yang terkonfirmasi di sebanyak 20 negara, termasuk China.

Selanjutnya Halaman 1 2 china virus corona wabah virus corona

0 komentar SHARE URL telah disalin