https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/06/ccc91bbf-4d85-4ef3-ade0-c5874ddf4659_43.jpeg?w=780&q=90
Foto: Ari Saputra

Harapan Ketua KPK Agus Rahardjo di Akhir Masa Jabatannya

by

Jakarta - Agus Rahardjo berharap KPK dapat mempercepat dan mewujudkan komitmen-komitmen kerja sama dengan kementerian/lembaga hingga pemerintahan daerah (pemda). Agus mengutarakan harapannya menjelang akhir masa jabatan sebagai Ketua KPK.

"Saya pribadi berempat dengan pimpinan yang lain kan segera akan mengundurkan diri. Tapi saya sangat ingin ada komitmen-komitmen yang bisa dipercepat dan diwujudkan," kata Agus dalam konferensi pers usai acara peringatan Hari Antikorupsi Sedunia 2019, di KPK Jl Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (9/12/2019).

Konferensi pers itu dihadiri oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani, Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah. Agus mengatakan salah satu yang harus segera diwujudkan adalah soal reformasi birokrasi.

Agus menilai reformasi birokrasi itu bisa dilakukan cara rightsizing di satuan-satuan kerja yang mempunyai tugas yang tumpang tindih. Rightsizing adalah pendekatan untuk mengurangi staf di mana jabatan-jabatan diurutkan menurut prioritas untuk mengidentifikasi dan menghilangkan pekerjaan yang tidak perlu.

"Mencoba riset kemudain disatukan di satu tempat rightsizing betul dilakukan. Kami melihat rigthsizing memang perlu dilakukan di banyak tempat. Saya masih melihat kalau ibu (Sri Mulyani) misalnya melihat laut. Masih banyak orang kemudian tugasnya tumpang tindih dalam penanganan laut. Motornya yang paling kuat adalah Kementerian Keuangan yang bisa dorong sana-sini, ini yang sangat penting," ucapnya.