https://gilabola.com/wp-content/uploads/2019/12/Alejandro-Hernandez-Hernandez.jpg

Berani Usir Kapten Real Madrid Dua Kali, Wasit Ini Pimpin El Clasico Lagi

by

Berani usir kapten Real Madrid dua kali, wasit ini akan pimpin laga sengit El Clasico di Barcelona pada tanggal 19 Desember nanti.

Real Madrid dikabarkan meradang setelah mengetahui bahwa wasit yang pernah usir kapten Sergio Ramos sampai dua kali dalam dua musim beruntun, kembali ditunjuk menjadi pengadil perhelatan El Clasico beberapa hari mendatang.

Wasit Spanyol Alejandro Jose Hernandez Hernandez sekali lagi diberi kepercayaan untuk mengawasi pertandingan Sabtu 19 Desember nanti antara Barcelona vs Real Madrid di ajang LaLiga, dengan Antonio Mateu Lahoz bertanggung jawab di dalam ruang VAR.

Berita ini tidak akan diterima dengan baik oleh para pendukung Los Blancos setelah Hernandez Hernandez dituduh memihak Barcelona pada pertandingan musim lalu di Camp Nou.

Mundur kembali sampai ke musim 2015/16, Alejandro menjadi wasit untuk perhelatan El Clasico yang sama. Los Merengues berhasil bangkit secara fantastis untuk mengalahkan rival pahit mereka itu 1-2, tetapi kinerja wasit dikritik setelah mengusir Sergio Ramos dan menganulir satu gol dari Gareth Bale. Sang wasit beralasan bintang Wales itu melanggar Jordi Alba lebih dulu saat dia berusaha menciptakan ruang untuk menyundul bola.

Tahun berikutnya, ia sekali lagi menjadi kontroversi ketika ia mengacungkan kartu merah untuk kapten Real Madrid, Ramos, saat Barcelona membawa pulang ketiga poin usai mengamankan kemenangan 2-3.

Kontroversi El Clasico Musim Lalu

Madrid sekali lagi merasa menjadi tim yang dipojokkan oleh wasit Hernandez Hernandez dalam pertemuan yang sangat kompetitif musim lalu antara Los Blancos dan Barcelona.

Meskipun Sergi Roberto lebih dulu kena kartu merah di babak pertama usai menonjok Marcelo, performa sang pengadil di babak kedua membuat para pendukung setia Madrid marah.

Keputusan pertama yang membuat Madrid kesal adalah ketika wasit mengesahkan gol Lionel Messi yang membuat Barca unggul 2-1 padahal Luis Suarez secara terang-terangan melanggar Raphael Varane dalam proses pembangunan serangan berujung gol tersebut.

Los Blancos semakin marah setelah sebuah media memperlihatkan usai pertandingan, ofisial keempat membisikkan kepada wasit bahwa sebenarnya ada pelanggaran terjadi, namun kabar itu diabaikan Alejandro.

Keputusan kedua yang membuat penggemar dan pemain Madrid shock adalah ketika Jordi Alba dengan jelas menjatuhkan Marcelo di dalam kotak penalti. Namun Hernandez Hernandez hanya melambaikan tangan memerintahkan permainan diteruskan dan mengabaikan banding penalti dengan pertandingan seimbang 2-2.

Barcelona Juga Merasa Dirugikan

Sebaliknya, Barcelona juga percaya bahwa Gareth Bale seharusnya sudah diberi kartu merah jelang akhir babak pertama setelah melanggar tumit Samuel Umtiti saat ia tengah melakukan sebuah serangan.

Barcelona juga merasakan beberapa keputusan salah wasit Hernandez Hernandez setelah ia secara keliru menganulir gol Luis Suarez melawan Real Betis, setelah bola melayang lebih dari setengah meter melewati garis gawang sebelum dibersihkan.