Anak-anak Afrika Menangis Sedih Saat Pasukan Garuda TNI Mau Kembali ke Indonesia
by Tantiya Nimas NurainiMerdeka.com - Tak melulu bersikap tegas dan mengerikan, prajurit TNI juga bisa berperilaku hangat kepada masyarakat. Bahkan, bukan hanya warga Indonesia saja tapi juga dengan penduduk seluruh dunia.
Terbukti dalam video yang diunggah oleh akun YouTube @TNI AD di mana memperlihatkan anak-anak Afrika tak ingin melepaskan Pasukan Garuda TNI untuk kembali pulang. Anak-anak tersebut bahkan hingga menangis saat menerima kenyataan jika para prajurit harus bertolak kembali ke Indonesia.
Penasaran dengan momen mengharukan anak-anak Afrika melepas Pasukan Garuda TNI? Langsung saja simak informasinya berikut ini:
1 dari 4 halaman
Sedih Lepaskan Pasukan Garuda TNI
Anak-anak Kongo, Afrika terlihat tak bisa membendung rasa sedihnya saat akan melepaskan Pasukan Garuda TNI. Sebagian dari mereka terus berdatangan ke markas yang dihuni oleh para prajurit.
YouTube @TNI AD 2019 Merdeka.com
Sebelum bertolak ke Indonesia, para prajurit terlebih dahulu bergeser ke Induk Pasukan di Kalemie, Prov Tanganyika, Kongo. Kendati begitu, anak-anak di sekitar sana tampak tak rela dan tak percaya melepaskan Satgas Indo RDB Monusco secepat ini.
2 dari 4 halaman
Sosok Pasukan Garuda TNI Bagi Anak-Anak Afrika
Bukan sebagai sosok asing yang menetap sementara di kawasannya. Pasukan Garuda TNI telah dianggap sebagai keluarga sendiri menggantikan peran seorang kakak dan ayah.
YouTube @TNI AD 2019 Merdeka.com
Tak hanya itu, Pasukan Garuda TNI juga dianggap sebagai sesosok pelindung di tengah konflik berkepanjangan yang mendera mereka. Hal ini karena, prajurit TNI menampilkan figur yang ramah, peduli dan tetap profesional. Tindakan para prajurit Tanah Air ini lantas membekas dan tertanam begitu dalam di lubuk hati generasi muda Kongo.
3 dari 4 halaman
Hampir Setahun Bertugas di Afrika
YouTube @TNI AD 2019 Merdeka.com
Sudah hampir setahun, Pasukan Garuda TNI bertugas di daerah konflik itu. Hingga akhirnya, pasukan yang dipimpin oleh Kol. Inf. Dwi Sasongko ini akan dirotasi dan kembali pulang ke Indonesia.
4 dari 4 halaman
Pasukan Garuda TNI Kembali ke Indonesia
YouTube @TNI AD 2019 Merdeka.com
Diketahui Pasukan Garuda Indonesia kembali ke Tanah Air mulai tanggal 19 November 2019, lalu. Kepulangannya dari Induk Pasukan di Kalemie.
[tan]