Apakah Warga DKI Jakarta Membutuhkan Sosok Pemimpin seperti Ahok?
by Suar.idGrid.Id - Saat selesai jabatannya di DPR pada tahun 2012, Basuki Tjahaja Kusuma (BTP) atau biasa dikenal dengan nama Ahok, dilirik untuk maju mendampingi Joko Widodo (Jokowi) sebagai calon wakil gubernur DKI Jakarta.
Ia pun menyanggupi dan maju lewat Partai Gerindra.
Pasangan Jokowi-Ahok menang dan memimpin Jakarta lewat berbagai gebrakan.
Nama Jokowi yang melambung tinggi ikut menguntungkan buat Ahok.
Jokowi yang ditarik maju ke pilpres dan menang pada 2014 membuat Ahok naik menjadi Gubernur DKI.
Mulai saat itulah namanya selalu jadi perhatian publik seluruh Indonesia.
Dengan gaya kepemimpinan yang terlalu jujur dan berani, Ahok merebut hati masyarakat, khususnya warga DKI Jakarta.
Bahkan kini nama Ahok kembali menjadi perbincangan hangat ketika menjabat di salah satu perusahaan BUMN.