https://www.hidayatullah.com/files/bfi_thumb/ethiopia-mebrahtu-pembalut-39w1xqsqqz6c063dk28f0g.jpg
Sarjana teknik kimia Ethiopia Freweini Mebrahtu, yang membuat pembalut pakai ulang, dinobatkan sebagai Hero of the Year 2019 oleh kanal TV asal Amerika Serikat CNN.

Pembuat Pembalut Pakai Ulang Ethiopia Dinobatkan Hero of the Year oleh CNN

Hidayatullah.com—Sarjana teknik kimia Ethiopia Freweini Mebrahtu, yang membuat pembalut pakai ulang, dinobatkan sebagai Hero of the Year oleh kanal TV asal Amerika Serikat CNN.

Mebrahtu dinobatkan sebagai pahlawan atas jasanya membuat pembalut yang dapat dipakai ulang, yang konon telah membantu anak-anak perempuan yang bersekolah di daerah terpencil di Ethiopia menjalani masa menstruasinya

Mebrahtu memenangkan pemungutan suara online dan akan menerima uang $100.000 guna memperluas proyeknya, lansir BBC Senin (9/12/2019).

Dalam wawancara terdahulu dengan BBC Tigrinya, Mebrahtu mengatakan bahwa ketika memulai proyeknya tersebut dirinya ditertawai oleh banyak orang. Akan tetapi, dia pantang menyerah karena merasa wanita dan anak-anak perempuan Ethiopia berhak menjaga martabatnya selama menjalani masa haid.

“Ketika para wanita dan anak-anak gadis di daerah pedalaman Tigray mengatakan kepada saya bahwa mereka duduk di atas lubang ketika haid, saya sangat terkejut,” kata Mebrahtu.

Wanita itu merancang dan mematenkan pembalut haid yang dapat dipakai kembali pada tahun 2005.

Dia dan timnya mampu memproduksi setiap tahun 700.000 pembalut pakai ulang di pabriknya di Ethiopia.

Lebih dari 80% pembalut yang dibuatnya, yang bentuknya mirip celana dalam wanita, dijual ke organisasi-organisasi pemerintah yang kemudian membagikannya secara gratis ke berbagai daerah.*