https://cdn2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/osvaldo-haay-saddil-ramdani-syahrian-abimanyu.jpg
Dok PSSI
Osvaldo Haay, Saddil Ramdani, Syahrian Abimanyu dan beberapa pemain Timnas U-23 Indonesia merayakan gol bersama. (PSSI). 

4 Peluang Timnas U-23 Indonesia Gilas Vietnam di Final SEA Games 2019 Besok, Rekam Jejak Keduanya

TRIBUNNEWS.COM - Inilah 4 peluang Timnas U-23 Indonesia mengalahkan Vietnam di final sepakbola SEA Games 2019 berlangsung Selasa 10 Desember 2019 di Filipina. 

Laga yang ditunggu akan segera datang, Indonesia melangkah ke babak final bertemu dengan Vietnam.

Indonesia memiliki peluang juara di final SEA Games 2019 Filipina dan meraih medali emas cabang olahraga sepak bola. Catatan ini menjadi modal peluang kemenangan Timnas U-23 Indonesia

Kali ini Indonesia melawan Vietnam tidak pada babak penyisihan grup, melainkan di babak final SEA Games 2019 Filipina.

Final Timnas U-23 Indonesia vs Vietnam akan berlangsung pada Selasa, (10/12/2019).

Pasukan Indra Sjafri ini akan memperebutkan medali emas dengan tim Vietnam pada ajang paling diminati di SEA Games 2019 yakni sepak bola.

Dilihat dari sejarah SEA Games, ini merupakan final Indonesia ke-7 kalinya selama ajang SEA Games berlangsung.

https://scontent-sin6-2.cdninstagram.com/v/t51.2885-15/e35/75379824_487577661882693_6524051707041758350_n.jpg?_nc_ht=scontent-sin6-2.cdninstagram.com&_nc_cat=1&oh=32537c0d34f1b3e6ba0a7d6fdeaf7a4a&oe=5E780D79
Instagram @Officialpssi ()

Timnas Indonesia ini pernah meraih medali emas pada 1987 dan 1991.

Di final SEA Games 2019 ini, Garuda Muda berniat untuk meraih medali emas ketiganya.

Laga menegangkan ini akan berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, pada Selasa 10 Desember 2019 pukul 19.00 WIB.

HALAMAN SELANJUTNYA ======================>