Jika Ingin Dapat Emas SEA Games 2019, Ini 3 Hal yang Perlu Diperbaiki Timnas Indonesia U-22
by Bola.netBola.net - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Vietnam pada partai final sepak bola SEA Games 2019 di Rizal Memorial Stadium, Manila, Selasa malam (10/12/2019). Dengan demikian, Tim Garuda Muda hanya tinggal selangkah lagi untuk meraih medali emas.
Timnas Indonesia U-22 melangkah ke final setelah mengalahkan Myanmar 4-2 di laga semifinal, melalui perpanjangan waktu setelah bermain 2-2 pada waktu normal.
Partai final ini merupakan yang ketujuh bagi Timnas Indonesia, termasuk . level U-22 dan U-23 sepanjang sejarah SEA Games. Timnas Indonesia pernah tampil di pertandingan puncak pada 1979, 1987, 1991, 1997, 2011, dan 2013.
Perjalanan Timnas Indonesia U-22 sebelum melenggang ke partai final SEA Games ke-30 kali ini tak mudah, dan mendebarkan. Tim asuhan pelatih Indra Sjafri ini menjadi runner-up Grup B berkat empat kemenangan dan sekali kalah.
Kekalahan satu-satunya Timnas Indonesia U-22 terjadi ketika melawan Vietnam. Garuda Muda takluk 1-2 setelah sempat lebih dulu unggul.
Kini, Timnas Indonesia U-22 berkesempatan melakukan revans terhadap Vietnam. Namun, setidaknya ada tiga hal yang perlu diperbaiki agar keinginan balas dendam terbayarkan. Apa saja itu? Berikut ulasannya.