https://cdn1-production-images-kly.akamaized.net/Y7E_c3IbskovxZA3lSPmm6dzNDQ=/640x360/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1891004/original/046925700_1518420123-iStock-540569094.jpg
Ilustrasi ibu hamil (iStockphoto)

7 Buah yang Baik Dikonsumsi Ibu Hamil, Cukupi Kebutuhan Gizi

by

Liputan6.com, Jakarta Di masa kehamilan, mencukupi kebutuhan nutrisi sangat penting dilakukan oleh ibu hamil. Hal ini berguna agar ibu hamil dan janin yang sedang dikandung tetap sehat hingga memasuki masa persalinan. 

Mengonsumsi makanan sehat selama kehamilan merupakan solusi yang sangat tepat dan penting. Salah satu bentuk makanan sehat yang dianjurkan untuk dikonsumsi saat hamil adalah buah-buahan.

Buah sangat baik bagi ibu hamil karena dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi tambahan guna menunjang tumbuh kembang janin dalam kandungan. Ada beberapa buah dengan kandungan nutrisi yang dibutuhkan di masa kehamilan.

Berikut tujuh buah yang baik dikonsumsi selama masa kehamilan yang telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (9/12/2019).

Apel kurangi risiko alergi pada bayi

https://cdn1-production-images-kly.akamaized.net/JzWrr3r7whDjx_FeCNRdUKc672s=/640x853/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2555975/original/003905700_1545803509-shutterstock_552645067.JPG
Ilustrasi/copyright shutterstock.com

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi apel selama hamil dapat mengurangi risiko alergi pada bayi yang sedang dikandung. Selain itu, buah apel juga dikenal baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh.

Hal ini dikarenakan adanya kandungan nutrisi pada buah apel seperti vitamin C, A, E, D, dan seng. Sehingga baik dikonsumsi oleh ibu hamil untuk mencegah munculnya penyakit yang tidak diinginkan.

Mangga mengandung zat besi dan vitamin C

https://cdn0-production-images-kly.akamaized.net/c1Ik3WWUQeh_UrEsO49fMyHbRbs=/640x360/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1499151/original/023574800_1486433525-07022017-mangga.jpg
Mangga

Kandungan nutrisi pada buah mangga penting untuk ibu hamil. Ada beberapa nutrisi penting di dalam buah mangga yang dibutuhkan oleh ibu hamil seperti zat besi, vitamin C, A, B6, potasium, dan folat.

Pisang untuk menjaga keseimbangan cairan

https://cdn0-production-images-kly.akamaized.net/Q9LKEqVxjV9iosPtOQwkl7BTYSY=/640x360/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1550390/original/094225800_1490774784-Pisang1.jpg
Ilustrasi Buah Pisang (iStockphoto)

Buah yang baik dikonsumsi oleh ibu hamil selanjutnya pisang. Pisang baik dikonsumi oleh ibu hamil karena memiliki kandungan kalium yang dapat membantu menjaga keseimbangan cairan dan elektrolit di dalam tubuh.

Bukan hanya itu, manfaat pisang untuk ibu hamil juga efektif menghilangkan kram dan kelelahan.

Jeruk membantu tubuh agar tetap terhidrasi

https://cdn1-production-images-kly.akamaized.net/3R79ANDVzh-I_Za6wW3DxvixxUs=/640x360/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2622416/original/055602300_1546919647-shutterstock_773925685.jpg
Jus jeruk baik untuk ibu hamil./Copyright shutterstock.com

Kandungan nutrisi pada buah jeruk sangat baik untuk ibu hamil. Beberapa nutrisi tersebut seperti vitamin C, folat, dan serat.

Bukan hanya itu, buah jeruk juga mengandung banyak air yang bermanfaat untuk membantu tubuh agar tetap terhidrasi.

Semangka dapat mengurangi kram otot

https://cdn0-production-images-kly.akamaized.net/sX4OWkpw7dIBBQJLoQ8i-Gz_g_M=/215x0:1295x1440/640x853/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2972717/original/061904700_1574238498-watermelon-4575413_1920.jpg
ilustrasi/copyright pixabay.com/LAWJR

Di masa kehamilan, kebutuhan tubuh terhadap air akan meningkat. Untuk mencukupi kebutuhan cairan selama kehamilan, Anda bisa mencukupinya dengan mendapatkannya dari buah semangka.

Buah semangka juga dipercaya dapat mengurangi kram otot saat Anda memasuki trimester akhir kehamilan.

Alpukat dapat menunjang perkembangan otak

https://cdn1-production-images-kly.akamaized.net/zFvWOw8Xc4hJXPolQR81KvioaUM=/640x360/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1476418/original/076966000_1484740280-pregnancy-diet-what-to-eat-2160x1200.jpg
Alpukat penting bagi ibu hamil dan menyusui. (Foto: The Bump)

Buah yang baik dikonsumsi ibu hamil selanjutnya alpukat. Alpukat punya kandungan folat yang dipercaya dapat menunjang perkembangan otak dan sumsum tulang belakang bayi yang sedang dikandung. Sehingga mencegah cacat bawaan lahir.

Ceri merangsang pertumbuhan sel

https://cdn1-production-images-kly.akamaized.net/FJBXypuJRx0PkgWrEQEWf31qPmU=/640x360/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2077922/original/061449100_1523514665-iStock-468329328__1_.jpg
Ilustrasi buah ceri (iStockphoto)

Buah ceri memiliki kandungan vitamin C yang tinggi. Oleh karena itu, buah ceri sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil guna membantu meningkatkan suplai darah ke plasenta dan bayi.

Selain itu, buah ini juga mengandung melatonin, hormon yang merangsang pertumbuhan sel dan membantu untuk tidur. Ya, pada beberapa kasus, ibu hamil kerap memiliki masalah dengan kegelisahan dan tidak bisa tidur nyenyak.

Nah, untuk mengatasinya Anda bisa makan buah ceri guna meringankan kegelisahan dan gangguan tidur tersebut.