https://awsimages.detik.net.id/visual/2019/06/12/1e126fba-580c-4f60-abf8-0e96b0b131d2_169.jpeg?w=715&q=90
Foto: Direktur Utama Mandiri Sekuritas Silvano Rumatir/CNBC Indonesia/Syahrizal Sidik

Resmi! Silvano Rumantir Jadi Dirkeu Bank Mandiri

by

Jakarta, CNBC Indonesia - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) pada Senin siang ini (9/12/2019) resmi melakukan perombakan direksi dan komisaris perusahaan sebagaimana yang sudah dinyatakan oleh Menteri BUMN Erick Thohir pada pekan lalu.

Royke Tumilaar resmi disahkan sebagai Dirut Bank Mandiri dalam RUPSLB hari ini. Royke sebelumnya menjabat Direktur Corporate Banking Bank Mandiri.

Selain itu, RUPSLB juga mengangkat Kartiko Wirjoatmodjo (Wakil Menteri BUMN) sebagai Komisaris Utama Bank Mandiri. Tiko, panggilan akrabnya, kembali ke Bank Mandiri mengingat sebelum menjadi Wamen, dia adalah Direktur Utama Bank Mandiri.

Adapun RUPSLB juga mensahkan posisi Chatib Basri, mantan Menteri Keuangan, sebagai Wakil Komisaris Utama perusahaan. Menteri BUMN Erick Thohir sudah menunjuk Chatib pada pekan lalu sehingga RUPSLB hari ini tinggal mensahkan jabatannya.

RUPSLB juga memberhentikan dengan hormat beberapa dewan komisaris yakni Hartadi A Sarwono, Bangun S Kusmulyono, dan Goei Siauw Hong.


Dalam RUPSLB Bank Mandiri kali ini pemegang saham juga merestui Silvano Winston Rumantir sebagai Direktur Keuangan dan Strategi Bank Mandiri.

Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas mengatakan Bank Mandiri memiliki sistem pengembangan sumber daya manusia yang sangat baik, sehingga suksesi kepemimpinan seluruhnya dari internal.

"Kami bersyukur bahwa alumni Bank Mandiri mendapat kepercayaan untuk memimpin berbagai institusi bisnis. Hal ini menjadi motivasi kami untuk terus tumbuh secara konsisten dan memberikan kontribusi positif, baik dari sisi bisnis maupun sumber daya manusia, untuk kemajuan industri keuangan dan ekonomi Indonesia ke depan," kata Rohan.

Berikut adalah susunan direksi Bank Mandiri pada RUPSLB Senin ini:

Direktur Utama: Royke Tumilaar
Wakil Direktur Utama: Sulaiman Arif Arianto
Direktur Konsumen dan Ritel: Hery Gunardi
Direktur Manajemen Risiko: Ahmad Siddik Badruddin
Direktur Teknologi Informasi dan Operasi: Rico Usthavia Frans
Direktur Treasury dan International Banking: Darmawan Junaidi
Direktur Hubungan Kelembagaan: Donsuwan Simatupang
Direktur Kepatuhan dan SDM: Agus Dwi Handaya
Direktur Commercial Banking: Riduan
Direktur Keuangan dan Strategi: Silvano Winston Rumantir
Direktur Operasional: Panji Irawan
Direktur Coporate Banking: Alexandra Askandar


Jajaran komisaris Bank Mandiri :

Komisaris Utama: Kartika Wirjoatmodjo
Wakil Komisaris Utama : Chatib Basri
Komisaris Independen : Mohammad Nasir
Komisaris Independen : Robertus Bilitea
Komisaris Independen: Makmur Keliat
Komisaris: Ardan Adiperdana
Komisaris : R Widyo Pramono
Komisaris: Ronald Silaban

Sebelum ditunjuk jadi Direktur Keuangan, Silvano menjabat Senior Executive Vice President Bank Mandiri. Sebelumnya dia Salah Presiden Direktur PT Mandiri Sekuritas (2016-2019), dan Direktur Corporate Finance Deutsche Bank di Singapura (2015-2016), dan Presiden Direktur Deutsche Securities Indonesia (2013-2015).

Silvano lulusan RMIT University dan University of Oregon.

(hps/tas)