Foto Bisnis

Mengintip Teknologi Anyar dari Pabrik Pembalut di Karawang

by

 
Karawang - PT Softex Indonesia memiliki pabrik baru di Karawang, Jabar. pabrik itu dilengkapi dengan sejumlah teknologi baru untuk menunjang produksi di pabrik tersebut.

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/62309de5-0c79-4397-b8cf-7a03cdd6f97a.jpeg?w=700&q=80

Sejumlah pekerja sedang melakukan pengepakan salah satu produk di pabrik baru milik PT Softex Indonesia yang berada di kawasan Karawang, Jawa Barat, Senin (9/12/2019).

 

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/835f754b-3266-4cd1-b86c-473e2e4cc156.jpeg?w=700&q=80

Pabrik PT Softex Indonesia yang berada di kawasan Karawang ini dibangun di atas tanah seluas 12 ha.

 

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/7d22fd7c-7d5d-43a5-8771-cbe4153b62cb.jpeg?w=700&q=80

Pabrik di kawasan Industri GT Tech Park, Karawang, ini dilengkapi dengan teknologi terbaru guna meningkatkan produksi di pabrik tersebut.

 

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/37785f76-06fc-4117-8bf0-1905e4dfa8ed.jpeg?w=700&q=80

Pabrik ini menerapkan teknologi terbaru dalam bentuk sistem penyimpanan dan pengambilan otomatis (Automated Storage and Retrieval Systems / ASRS) untuk area warehouse-nya.

 

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/9763a322-0b44-460a-bad6-f8a18ff57844.jpeg?w=700&q=80

Penerapan sistem dan mesin berteknologi baru ini diharapkan dapat meningkatkan volume produksi dan meningkatkan efisiensi penyimpanan barang.

 

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/f79bfbb6-3f68-49d9-ac55-c4baf2b27a28.jpeg?w=700&q=80

Direktur Utama, Hendra Setiawan bersama Direktur Finansial, Chrisdianto Tedjawidjaja dan Direktur Sales, Djali Halim, saat memperlihatkan produk pembalut dari Softex Indonesia, di pabrik terbarunya di kawasan Industri GT Tech Park, di Karawang, Jawa Barat, Senin (09/12/2019).

 

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/d24f6c85-4949-47cd-8a38-5ca09dfd7ca3.jpeg?w=700&q=80

Saat ini PT Softex Indonesia sedang berada dalam tahap penyelesaian pembangunan pabrik terbarunya yang berlokasi di Karawang, dan akan beroperasi secara penuh di Q3 2020.

 

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/81d392d9-8f70-445a-8496-e1c5f671af9c.jpeg?w=700&q=80

Sejauh ini, produsen popok bayi, pembalut dan popok dewasa ini sudah memiliki dua pabrik di Indonesia, yaitu di Tangerang dan Sidoarjo, Jawa Timur.

 

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/1e79e5fa-e2e5-4dea-8a81-b07f52985bef.jpeg?w=700&q=80

Total kedua pabrik tersebut memiliki 23 mesin produksi dengan utilitas masing-masing sudah mencapai 100%.

 

https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2019/12/09/60bd8da3-1fb4-450a-9995-c6da76047b3a.jpeg?w=700&q=80

Meski telah memiliki dua pabrik, pabrik terbaru PT Softex Indonesia yang berada di kawasan Karawang ini memiliki kapasitas yang jauh lebih besar ketimbang dua pabrik sebelumnya.