Prediksi Chelsea vs West Ham 30 November 2019
by Bola.netBola.net - Chelsea tak terkalahkan dalam 14 laga kandang terakhirnya melawan West Ham di semua kompetisi. The Blues perlu melanjutkan tren tersebut di Premier League pekan ini.
Peringkat 4 Chelsea akan menjamu peringkat 17 West Ham di Stamford Bridge pada pekan ke-14 Premier League 2019/20, Sabtu (30/11/2019). Persaingan dengan Leicester City dan Manchester City di empat besar sangat ketat, jadi Chelsea pun dituntut mengamankan poin penuh.
Pekan lalu, West Ham jadi korban debut Jose Mourinho bersama Tottenham. Main kandang, West Ham kalah 2-3. Dengan hasil tersebut, berarti The Hammers menelan tiga kekalahan beruntun, dan tanpa kemenangan dalam tujuh laga terakhirnya di liga.
Chelsea tanpa kemenangan dalam dua laga terakhirnya di semua ajang. Setelah pekan lalu kalah 1-2 di kandang City, pasukan Frank Lampard imbang 2-2 di markas Valencia.
Performa lawannya sedang mencemaskan. Chelsea harus memanfaatkan situasi itu untuk kembali ke trek kemenangan.
Christian Pulisic, yang mencetak enam gol dalam tujuh penampilan terakhirnya untuk Chelsea di semua kompetisi, bakal menjadi salah satu sumber teror bagi barisan pertahanan West Ham di Stamford Bridge nanti.